Cara Merawat Pohon Palem Yang Benar! Dijamin Berhasil!

Mau tahu tata cara merawat pohon palem yang benar. Supaya tanaman bisa tumbuh lebat dan tak kalah indah? Yuk cari tahu rahasianya disini !

cara merawat pohon palem
Sumber : Freepik

Sebagai tanaman hias yang cukup populer beberapa tahun terakhir ini. Pohon palem sendiri memiliki varietas yang beragam dan memiliki bentuk unik. Yang bisa Anda pilih sesuai selera. Mulai dari pohon palem kuning, pohon palem bambu, pohon palem kipas bahkan sampai pohon palem merah yang dianggap pembawa hoki bagi pemiliknya. Apakah Anda tertarik mencobanya?

Selain mudah ditemukan, perawatan pohon palem juga cukup mudah kok. Apabila Anda memiliki niat untuk menjadikan pohon palem sebagai hiasan sekaligus penyejuk dirumah. Agar suasana lebih damai dan asri. Berikut informasi seputar pertumbuhan pohon palem dan cara merawat pohon palem yang patut Anda simak! 

 

Syarat tumbuh pohon palem

Cara merawat pohon palem sebenarnya tidak begitu susah. Hanya saja jika Anda menginginkan pohon palem  bisa bertumbuh bahkan berkembangbiak semakin banyak. Sudah tentu ada beberapa syarat tumbuh pohon palem yang bisa Anda pertimbangkan dalam perawatan.

cara merawat pohon palem dan syarat tumbuh

 

Sinar matahari yang cukup

Sama seperti tanaman hias lainnya, pohon palem juga membutuhkan asupan cahaya matahari yang cukup. Agar tetap terawat dan berumur panjang. Kendati pohon palem dikenal dengan kemampuannya yang cukup baik saat beradaptasi dengan kondisi cahaya yang redup di dalam ruangan. Bukan berarti pencahayaan ruangan boleh diabaikan ya! Karena bagaimanapun juga, pengaruh cahaya matahari sangat mempengaruhi kelangsungan hidup pohon palem. Jika dibiarkan terlalu lama di ruangan yang tidak terjamah cahaya yang cukup. Bukan tidak mungkin pertumbuhan pohon palem hias juga akan terganggu.

 

Memenuhi kebutuhan air

Bicara soal cara merawat pohon palem yang benar. Sudah tentu tidak boleh lepas dari penyiraman tanaman secara teratur. Meski pohon palem lebih menyukai kondisi tanah yang lembab. Bukan berarti Anda bisa melakukan penyiraman setiap saat ya! Karena jika tanaman terlalu banyak terkena air. Dikhawatirkan efeknya justru memperburuk kondisi pohon palem itu sendiri.  

 

Jenis tanah yang subur

Memperhatikan jenis tanah adalah syarat ketiga yang bisa Anda perhatikan jika menginginkan pohon palem bisa tumbuh dengan subur. Tentunya tidak sembarang tanah bisa digunakan. Setidak tidaknya tanah yang akan digunakan tergolong tanah tanah subur yang dilengkapi kandungan pasir dan porositas yang cukup tinggi. Dengan pH tanah sekitar 6,5, yang menunjukkan kondisi tanah terbilang asam.

Namun jika Anda tidak memiliki alat pengukur pH tanah. Anda juga bisa memperhatikan cara memilih jenis tanah  yang bisa disesuaikan sendiri dengan lokasi penanaman. Seperti berikut ini,

 

Jika pohon palem ditanam tanpa pot

cara merawat pohon palem tanpa pot
Sumber : florida-palm-trees.com

Sebisa mungkin hindari cara menanam pohon palem menggunakan tanah yang sangar padat dan berat. Alih alih kondisi tanahnya berlempung dan memiliki drainase yang buruk. Anda bisa mencoba alternatif dengan menggali lubang setidaknya 1×1 m. Yang kemudian diisi dengan lapisan tanah tebal dan substrat kultur yang bisa Anda temukan mudah di pasaran.

 

Jika pohon palem ditanam di pot

cara merawat pohon palem bambu

Perihal cara merawat pohon palem di dalam pot. Anda bisa menggunakan substrat untuk tanaman hijau atau campuran gambut dengan sedikit humus cacing didalamnya.

 

Suhu dan kelembaban udara yang sesuai

Kesesuaian suhu dan kelembaban udara sangat memiliki pengaruh besar pada pertumbuhan pohon palem apapun jenisnya. Terlepas dari lokasi penanamannya, secara umum pohon palem lebih menyukai daerah yang memiliki suhu sekitar 20 – 35 derajat celcius. Sehingga sangat cocok dibudidayakan di derah beriklim tropis eperti Indonesia. Apakah Anda tertarik untuk mencobanya?

 

Media tanam yang tepat

Media tanam merupakan syarat tumbuh pohon palem yang sangat penting dalam menentukan keberhasilan penanaman. Karena fungsinya yang tak hanya menompang tanaman, tapi juga memberikan nutrisi dan makanan bagi pohon palem agar bisa tumbuh dan berkembang. Oleh karena itu, pemilihan media tanam pohon palem juga harus benar benar diperhatikan seperti apa kualitasnya. Berdasarkan pengalaman, Anda bisa menggunakan media tanam pohon palem berupa campuran pasir dan pupuk dengan perbandingan 1:1.

 

Pembibitan

Jika Anda berniat untuk membudidayakan pohon palem sebagai ladang usaha. Sudah tentu Anda tidak boleh melewatkan pembibitan untuk menghasil anakan yang berkualitas. Umumnya cara pembibitan pohon palem yang paling efektif bisa dilakukan dengan menyemai biji pohon palem itu sendiri. Karena dipercaya memiliki tingkat keberhasilan yang tinggi.

 

Baca juga : Manfaat Pohon Palem dan Aneka Jenisnya yang Berkualitas 

  

Sekilas cara menanam pohon palem

Manfaat Pohon Palem dan cara merawat pohon palem
Sumber : abepyc.com

Ada banyak sekali macam macam pohon palem yang bisa Anda tanam sesuai selera. Tentunya setiap jenis pohon palem memiliki karaketer khasnya masing masing. Untuk mempermudah penanaman, berikut cara menanam pohon palem di dalam maupun di luar rumah yang bisa Anda praktekkan langsung dengan mudah.

 

Cara menanam pohon palem tanpa pot

Jika Anda berniat menanam pohon di pekarangan rumah tanpa menggunakan pot sebagai media tanamnya. Anda bisa langsung menanam bibit pohon palem langsung ke dalam lubang yang sudah disiapkan sebelumnya. Kemudian ditimbun Kembali dengan tanah dengan jarak antar bibit pohon palem sekitar 2 meter. Dengan maksud agar tidak mengganggu ;pertumbuhannya jika kelak tumbuh semakin besar ukurannya.

 

Cara menanam pohon palem di pot

  • Siapkan media tanam dan pot
  • Buat lubang sedalam 5-10 cm.
  • Tanam bibit pohon palem di media tanam.
  • Tutup dengan tanah hingga biji dan perakaran tertutup sempurna.
  • Sirami dengan air secukupnya.

 Catatan :

Bicara soal cara menanam pohon palem. Yang tak kalah penting sesuaikan besar kecilnya ukuran pohon palem dengan lokasi penanaman. Tentunya jika Anda memilih tanaman palem yang ukurannya lebih besar, tak pelak cara menanam pohon palem juga membutuhkan  tempat yang lebih luas. Begitu Pula sebaliknya.

 

Begini cara merawat pohon palem yang benar

Setelah Anda tahu bagaimana cara menanam pohon palem yang benar Tidak lengkap tentunya jika tidak dibarengi dengan tips cara merawat pohon palem. Bener ga? Sebenarnya jika bicara soal teknis perawatannya. Antara cara merawat pohon palem baik didalam maupun di luar rumah tidak jauh berbeda. Hanya saja jika Anda meletakkan pohon palem  hias di sebuah ruangan. Pastinya perawatannya juga akan sedikit berbeda dengan pohon palem yang tumbuh di alam terbuka. Mau tahu seperti apa cara merawat pohon palem yang sesuai dengan lokasi penanamannya. Berikut informasinya,

 

Cara merawat pohon palem di luar rumah

cara merawat pohon palem diluar rumah

Pastikan memilih media tanam pohon palem yang tepat

Seperti yang disebutkan pada syarat tumbuh pohon palem sebelumnya. Sudah tentu cara merawat pohon palem tidak lepas dari seberapa bagus media tanamnya. Selain mencampurkan pupuk dan pasir sebagai media tanam. Sebagai rekomendasi, Anda juga bisa menambahkan arang sekam dan sedikit kapur bubuk untuk menjaga kelembapan pada akar pohon palem. Sehingga mengurangi resiko busuknya akar pohon palem akibat kontaminasi jamur yang tidak disadari. Terlebih bagi Anda yang meletakkan pohon palem

 

Penyiraman secukupnya

Selain tahan panas. Dalam perawatannya, pohon palem termasuk ke dalam salah satu tanaman yang tidak memerlukan banyak air. Namun bukan terarti tidak disiram sama sekali ya! Lantas kapan waktu terbaik melakukan penyiraman pohon palem jika ditanam diluar ruangan? Apakah Anda juga memiliki pertanyaan yang serupa?

Nah bicara soal frekuensi penyiraman pohon palem. Idealnya, sangat disarankan bagi Anda menyiram pohon palem secara berkala. Secukupnya, tidak berlebihan dan kekurangan. Setidaknya 2 – 3 kali seminggu di musim kemarau. Dan cukup sekali seminggu pada musim penghujan.

 

Beri pupuk secara berkala

Cara merawat pohon palem juga harus dibarengi dengan pemupukan agar tanaman bisa semakin kuat dan tumbuh berkembang. Sama seperti penyiraman. Pemupukan juga harus dilakukan dengan porsi yang secukupnya. Tidak berlebihan dan kekurangan. Untuk hasil yang maksimal, Anda bisa menggunakan pupuk kompos dalam perawatannya. Karena jenis pupuk satu ini dianggap memiliki kandungan unsur hara yang cukup baik. Sehingga diklaim baik untuk pertumbuhan dan warna palem  itu sendiri.

 

Lakukan pencegahan hama

Terakhir, cara merawat pohon palem di luar ruangan bisa dilakukan dengan memastikan tanaman tidak terkena hama atau gangguan yang bisa membuat pertumbuhannya terhambat. Sebelum terjadi hal yang tidak diinginkan. Anda bisa banget mencoba cara penegahan hama dengan beberapa langkah sebagai berikut:

  • Pastikan pohon palem terbebas dari gulma. Segera bersihkan jika tanaman memang sudah terpapar
  • Selalu jaga kebersihan tanah dan jauhkan dari segala macam sampah
  • Jika serangan terjadi, segera ambil tindakan, gunakan pestisida nabati, atau Anda bisa mengganti pestisida sistemik dan kontak (jangan dicampur)

 

Cara merawat pohon palem di dalam rumah

cara merawat pohon palem di ruangan kecil
Sumber ; Freepik

Siram pohon palem secara rutin

Kunci agar pohon palem tetap terjaga dan terawat, sudah tentu terletak pada seberapa sering penyiramannya. Tidak harus dilakukan setiap hari. Anda bisa mengairi tanaman beberapa kali dalam seminggu atau sesuai kebutuhan. Terlebih saat dirasa media tanam sudah mengering dan membutuhkan air untuk melembabkannya Kembali.

  

Penuhi Kebutuhan Sinar Matahari

Meski pohon palem termasuk ke dalam golongan tanaman hias yang bisa bertahan dengan kondisi cahaya redup dalam  ruangan. Namun ada baiknya, Anda juga tetap harus memastikan akankah pencahayaan ruang cukup untuk keberlangsungan hidup pohon palem. Untuk mempermudah proses fotosintesis sehingga pohon palem bisa berkembang dengan baik.

Karena ga dipungkiri, ada beberapa jenis pohon palem yang membutuhkan cahaya matahari yang banyak dalam pertumbuhannya. Sehingga akan lebih baik jika ditempatkan di sebelah jendela. Untuk mendapat pancaran sinar matahari yang cukup untuk bertumbuh.

 

Pengepotan kembali dan pemupukan sesuai kebutuhan

Sama seperti cara merawat pohon palem di luar ruangan. Saat didalam ruangan, pohon palem juga membutuhkan  pemupukan agar semakin subur dan nutrisi juga terpenuhi. Disamping itu, Anda juga bisa melakukan penggantian pot. Jika akar pohon palem sudah dirasa memenuhi kapasitas pot

 

Pemangkasan daun jika dibutuhkan

Agar tampilan pohon palem jadi lebih rapi dan Cantik  saat dipandang. Anda juga bisa melakukan pemangkasan daun pohon palem secara rutin. Dengan tujuan mengurangi daun pohon palem yang sudah mengering dan menghindari pertumbuhan pohon palem yang tidak terkendali.  

 

Gunakan pengatur pelembab udara untuk mengatur suhu ruangan

Opsi terakhir, Anda bisa menggunakan pengatur pelembab udara untuk menyesuaikan suhu ruangan. Cara merawat pohon palem di dalam ruangan satu ini memang tidak wajib. Namun alangkah lebih baik jika Anda juga memperhatikan kondisi udara pada ruangan. Agar pertumbuhan pohon palem pun juga terjaga dengan baik.

 

Nah itu dia tadi sederet informasi tentang cara merawat pohon palem paling mudah. Yang bisa Anda langsung praktekkan di dalam maupun diluar ruangan. Jika tertarik mencobanya, Anda bisa mulai dengan mendapatkan bibit pohon palem berkualitas dan beraneka ragam disini.

 

 

 

 

 

 

Leave a Comment